Berita Mata Indonesia - Menjual bagian tubuh manusia dianggap ilegal bila tidak ada izin dari pemiliknya. Jika seseorang dengan sengaja membunuh orang lain dan mengambil organ-organ tubuh korban untuk dijual, itu bisa dianggap pelanggaran hukum yang sangat berat.
Beberapa organ tubuh penting, seperti jantung, ginjal, hati, atau mata kerap dijual di pasar gelap. Harga untuk sebuah organ tubuh vital seperti jantung atau ginjal bisa dipatok dengan harga mencapai miliaran rupiah.
Di sisi lain, meningkatknya kebutuhan organ tubuh manusia memicu meningkatnya pembunuhan. Sebab banyak kasus pembunan yang bertujuan untuk mengambol organ tubuh korban, kemudian organ tubuh tersebut dijual dengan harga mahal.
Meskipun menjual organ tubuh termasuk transaksi ilegal, tapi ada lho beberapa bagian tubuh manusia yang legal untuk dijual. Harganya juga cukup fantastis. Kira-kira bagian tubuh apa saja yang legal untuk dijual? Berikut penjelasannya :
1. Sel Telur
Sel telur perempuan bisa dijual dengan harga lebih mahal dari hasil penjualan sperma pria. Hal itu dikarenakan sel telur memiliki sifat yang lebih invasif dan pemulihan yang cukup lama.
Perempuan yang mendonorkan sel telurnya bisa mendapatkan uang sampai $8.000 per siklus. Setiap siklus biasanya memakan waktu empat minggu dan diperlukan istirahat selama tiga bulan untuk pemulihan kembali.
2. ASI
Banyak ibu yang tidak bisa menghasilkan susu sendiri ketika anaknya lahir. Di AS, ada banyak layanan yang menyediakan jasa menjual air susu ibu atau ASI. Beberapa orang percaya ASI dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Ibu sehat yang memproduksi banyak ASI dari yang dibutuhkan bayi, bisa menjual sebagian ASI nya melalui beberapa situs web seperti Craigslist dan onlythebreast.com. Harga dimulai dari $1 sampai $2,50 per ons. Jika diakumulasikan dalam setahun, pendonor dapat meraup uang sebesar $23.000.
3. Rambut
Rambut merupakan salah satu bagian dari tubuh manusia yang bisa dijual secara legal. Biasanya rambut hasil jualan itu akan dijadikan wig atau semacamnya. Harganya juga lumayan mahal, dari $250 (Rp 3,2 juta) sampai $3.000, tergantung dari kualitas dan jenis rambut.
Di internet ada beberapa situs web yang menawarkan jasa jual beli rambut, seperti buyandsellhair.com, thehairtrader.org, onlinehairaffair.com, dan hairwork.com.
4. Tinja
Mungkin Anda baru tahu bahwa tinja bisa menjadi ladang penghasilan. Tapi tahukah Anda untuk apa nantinya tinja tersebut? Kotoran dari pendonor yang sehat bisa ‘ditransplantasikan’ untuk membantu mengobati infeksi yang sulit. Tinja dipercaya dapat membantu memulihkan ketidakseimbangan yang disebabkan oleh antibiotik yang biasa digunakan untuk mengobati infeksi.
Perusahaan akan membayar pendonor tinja hingga $40 per sampel, dan pendonor akan diminta untuk terus memberikan sempel hingga empat kali seminggu. Bonus sebesar $50 akan diberikan kepada pendonor yang memberikan sempel tinja sebanyak lima kali dalam seminggu. Jika ditotalkan dalam setahun, pendonor tinja bisa mendapat penghasilan sekitar $13.000.
5. Sperma
Tahukah Anda bahwa sperma bisa dijual juga? Ya, sekarang sperma bisa didonorkan dan dijual dengan harga yang lumayan mahal. Dengan memastikan tubuh Anda sehat dan memiliki kualitas sperma yang bagus, Anda sudah bisa mendapatkan uang dengan mendonorkan sperma Anda.
Sperma dipatok dengan harga $125 per cangkir. Di beberapa klinik yang menyediakan donor sperma bisa membayar pendonor sampai $1.000 per bulan, asalkan pendonor bersedia menyumbangkan spermanya tiga kali dalam seminggu.
6. Sumsum Tulang
Disebut juga donor sel induk, ini disebut-sebut sebagai kunci memenangkan pertempuran melwan leukimia, limfoma, kanker darah dan penyakit lainnya. Sayangnya, donor sumsum tulang sangat jarang.
Pendonor sumsum tulang di Arizona, California, Hawaii, Guam, Idhao, Alaska, Montana, Nevada, Oregon, dan Washington, bisa mendapat uang sebesar $3.000 per sumbangan. Perlu waktu 8 minggu untuk memulihkan kembali kondisi pendonor, setelah itu bisa mendonor lagi dan bisa menghasilkan sampai $18.000 per tahun.
No comments:
Post a Comment